DAY 1
1 May 2015

Glen Putra Wangsa
1701334824
Kegiatan yang kami lakukan untuk memenuhi tugas Character Building serta Community Service adalah Nasi Kotak “Tangan Berkat”. Nasi Kotak “Tangan Berkat” ini merupakan sebuah komunitas yang di bangun oleh Bapak Doddy Albertus yang merupakan seorang guru agama di SD Regina Pacis Jakarta.
Komunitas ini melakukan sebuah aksi yang nyata dengan membagikan makanan secara langsung kepada orang-orang yang membutuhkan ditengah ibu kota yang keras ini. Maka kami tergerak untuk turut membantu mereka yang membutuhkan.
Kami membuat janji dan langsung mendatangi Pak Doddy dan berbincang serta mendapatkan arahan untuk kegiatan ini. Lalu kami pun memutuskan untuk mengumpulkan uang dengan menyisihkan uang saku kami untuk membeli makanan untuk dibagikan. Kami pun dapat membeli nasi kotak secukupnya yang akan kami bagikan.
Daerah yang kami lalui ialah sekitaran Kemanggisan, Kebon Jeruk, Slipi, Tanjung Duren, Duri Kepa, dan sekitarnya. Kami tidak bisa berkeliling dengan jauh karena keterbatasan waktu dan uang untuk membeli lebih banyak nasi kotak.

Karena kegiatan ini membutuhkan kendaraan mobil, maka saya bersedia menyediakan mobil dan menyetir, oleh karena itu saya tidak bisa membagikan nasi kotak secara langsung. Hanya beberapa kali di tempat yang sedikit sepi saya bisa menepi dan turun dari mobil untuk menyerahkan nasi kotak.
Dari kegiatan ini kami merasa bahwa masih banyak orang yang membutuhkan di luar sana. Orang-orang yang setiap hari kita lalui, namun kita tidak lihat bertapa mereka sangat membutuhkan uluran tangan kita.